Kemajuan tiga sektor tekhnologi menjadi modal masyarakat menghadapi revolusi industri 4.0

Penelitian

Berdasarkan laporan e-Marketer, pengguna aktif smartphone di Indonesia akan tumbuh dari 55 juta orang pada tahun 2015 menjadi 100 juta orang tahun 2018. Dengan jumlah tersebut, Indonesia akan menjadi negara dengan pengguna aktif smartphone terbesar keempat di dunia setelah China, India, dan Amerika. Namun demikian masyarakat bisa memanfaatkan perangkat tersebut untuk bisa menjadi mesin uang untuk memperluas pangsa pasar bisnisnya. Tidak terkecuali saat ini Fakultas Ekonomi UNARS hampir seluruh mahasiswa kita wajibkan menginstal aplikasi ecommerce (Bukalapak. Tokopedia, shopee) dan memasarkan produk-produk hasil karyanya  melalui toko online tersebut. Ini bisa menjadi modal kedepan agar siap untuk menghadapi revolusi Industri 4.0.

Disamping itu dilihat dari jumlah kartu ATM (Anjungan Tunai Mandiri) debit yang beredar di Indonesia saat ini mencapai  167 juta kartu (data Bank Indonesia). Hal ini tentu juga akan mendukung berkembangnya transaksi non tunai. Kemajuan bisnis online juga dianggap efektif mendorong masyarakat mau menggunakan jasa perbankan tersebut, disamping itu dukungan sistem e-banking yang canggih sangat mempermudah untuk transaksi online. Fakultas ekonomi saat ini juga mendorong agar mahasiswa bisa menguasai e-banking melalui matakuliah kewirausahaan dan perbankan.

Dilihat dari sisi perkembangan ecommerce, berdasarkan riset terbaru dari Google di tahun 2017 penjualan e-commerce akan mencapai USD 10,9 miliar. Jumlah ini meroket 41% dari angka USD 5,5 miliar yang dicapai pada tahun 2015. Tahun 2018 akan menjadi trend terbaru untuk mensemarakkan transaksi  produk khususnya UMKM. Mayoritas produk yang belum masuk ke pasar ini menjadikan produk nasional masih rendah transaksinya. Sedangkan kemajuan tak terbendung para platform ecommerce harus direspon para pelaku usaha agar peluang-pelung yang timbul bisa dimanfaatkan dengan baik. Saat ini ecommerce  yang paling banyak diminati masyarakat melalui search enggine saat ini , diposisi pertama Lazada, posisi kedua yaitu Tokopedia ketiga yaitu Bukalapak, keempat Shopee dan yang terbesar kelima yaitu Blibli (sumber : iPrice).  Untuk mengoptimalkan program entrepreneurship mahasiswa, FE UNARS mewajibkan seluruh mahasiswanya untuk mempunya toko online yaitu Bukalapak. Tokopedia dan  shopee. Masyarakat pelaku usaha tidak perlu takut untuk  menggunakan ecommerce, jaminan kemanan telah mendukung kesemua lini baik privasi, produk maupun keuangannya, sehingga penipuan sulit terjadi jika bertransaksi melalui ecommerce.

 

Sumber :

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/04/09/133600126/bi–per-januari-2018-167-juta-kartu-debit-beredar-di-indonesia

https://bisnis.tempo.co/read/1061671/pengguna-smartphone-akan-tembus-100-juta-kemenperin-siapkan-ini/full&Paging=Otomatis

Bank Indonesia

Leave a Reply