AKTIVITAS TERBARU

MERUBAH MINDSET MAHASISWA MELALUI PAMERAN PRODUK DI CFD SITUBONDO

Hari ini, Minggu 08 Juli 2018  Mahasiswa fakultas ekonomi UNARS melepas  13 kelas mahasiswa untuk melaksanakan pameran di Car Free Day Situbondo, terdiri dari  mahasiswa semester empat dan enam dengan konsentrasi jurusan yang berbeda. Produk-produk yang dijual merupakan hasil penelitian selama beberapa bulan di mata kuliah Kewirausahaan I dan Kewirausahaan II kemudian tercipta produk-produk hasil kreatifitas mahasiswa yaitu makanan dan minuman, kerajinan gantungan kunci, tas, lukisan pelepah pisang, lampu hias, baju dan lain-lain.

Melalui kegiatan inilah mahasiswa akan merasakan sendiri bagaimana berwirausaha secara mandiri dan bisa merubah mindsetnya dari mencari pekerjaan menjadi pencipta lapangan pekerjaan.  Disamping itu Fakultas ekonomi juga terus mendorong beberapa kegiatan lainnya seperti seminar kewirausahaan, penguatan kurikulum berbasis kewirausahaan, pelatihan, kunjungan UMKM dan Industri, mengikuti kompetisi di tingkat nasional dan melakukan kerjasama dengan beberapa stakeholder untuk sepenuhnya bisa mendukung program-program tersebut.

Semakin majunya tekhnologi juga menjadi tantangan, tidak hanya penguasaan penguasaaan metode pemasaran digital dan penguasaan proses produksi nantinya mahasiswa juga perlu untuk didorong untuk menguasai dan menerapkan sistem keuangan perbankan berbasi digital, dengan melaksanakan kegiatan pelatihan-pelatihan  maupun seminar bersama dengan Bank Indonesia, Bank BNI, Hipmi, dan UMKM di lingkungan Situbondo.

Kedepan fakultas ekonomi UNARS akan terus melaksanakan kegiatan-kegiatan kewirausahaan. Sebagai kampus terbesar yang memiliki program entrepreneurship.. Fakultas Ekonomi UNARS optimis akan Mencetak lulusan pengusaha2 baru di situbondo. Tidak hanya siap untuk bekerja tpi juga siap menciptakan lapangan pekerjaan

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fakultas Ekonomi - Universitas Abdurachman Saleh Situbondo - Jl. PB. Sudirman 07 Situbondo - Telp. (0338) 680243 - E-mail : ekonomi.unars@gmail.com - Facebook : Fakultas Ekonomi Unars - Instagram : @Fakultas Ekonomi Unars - Website : www.fe.unars.ac.id

Copyright © 2018 Fakultas Ekonomi UNARS Situbondo

To Top
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Abdurachman Saleh Situbondo